Cimareme Sumedang Sedang Berbahagia
15/07/2023
Cimareme Sumedang Sedang Berbahagia

Setelah berbagai proses sudah dilalui, dimulai dari pengajuan, pengecekan data, dan survey. Alhamdulillah Dusun Cimareme 02/05 Ds. Cikoneng Kec. Ganeas Kab. Sumedang terpilih oleh tim Qiblat Indonesia menjadi daerah untuk pembangunan masjid 635. Desain masjid yang akan dibangun adalah masjid tipe alif, yaitu bangunan masjid yang cukup luas dilengkapi dengan tempat wudhu, dan rumah imam.

Tim Qiblat Indonesia atas izin Allah SWT, kembali menjadi wasilah untuk memudahkan umat muslim beribadah. Warga sekitaran tanah tersebut tentu saja menyambut hangat dan berbahagia dengan adanya keberkahan yang berikan oleh Allah SWT kepada mereka melalui wasilah tim Qiblat Indonesia. Alhamdulillah.

Qiblat Indonesia membentuk tim yang solid dan senantiasa amanah dalam pelaksanaan berbagai program. Barangkali ini yang menjadikan kami dipercaya oleh para donatur, serta dipercaya oleh umat. Semoga seluruh tim Qiblat Indonesia senantiasa istiqomah dalam setiap langkah.

Kemudian, akan selalu kami sampaikan, kami memohon doanya kepada seluruh sahabat penebar kebaikan agar pembangunan masjid 635 ini dilancarkan prosesnya dari awal hingga akhir, dan diliputi oleh keberkahan. Jazakumullah Khayr

“Siapa yang membangun masjid karena Allah walaupun hanya selubang tempat burung bertelur atau lebih kecil, maka Allah bangunkan baginya (rumah) seperti itu pula di surga.” (HR. Ibnu Majah no. 738. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih

Kirim Pesan